Wujudkan Balita Sehat, Babinsa Rutin Dampingi Petugas Berikan Layanan Posyandu

    Wujudkan Balita Sehat, Babinsa Rutin Dampingi Petugas Berikan Layanan Posyandu

    Batang, - Dalam rangka mewujudkan Balita sehat terbebas dari stunting, Babinsa dari Koramil 07/Bandar Kodim 0736/Batang Sertu Ma'afi  secara rutin melakukan pendampingan ke petugas pelayanan Posyandu di Desa Pesalakan Kecamatan Bandar Kabupaten Batang, Kamis (16/3/23) pagi. 

    Berdasarkan keterangan Sertu Ma'afi,  bayi (batita dan balita) yang mendapat pelayanan Posyandu kali ini sebanyak 95 anak.   Kegiatan pelayanan posyandu diantaranya melakukan penimbangan berat badan dan pengukuran tinggi badan. 
    Selain timbang badan dan ukur tinggi badan, petugas kesehatan juga memberikan vitamin A dan imunisasi, "bebernya".

    Sertu Ma'afi juga menjelaskan bahwa, pemberitan vitamin dan imunisasi bertujuan guna meningkatkan kekebalan tubuh bayi sehingga bayi tidak mudah terserang penyakit.

    Pemberian vitamin berfungsi untuk memberikan antibodi atau kekebalan tubuh bayi dan Balita, sedangkan imunisasi berfungsi untuk memberikan kekebalan pada tubuh bayi atau balita dari virus atau bakteri, ”jelasnya".

    Selain itu untuk meningkatkan asupan gizi si bayi, dari Kader Posyandu juga telah menyediakan makanan tambahan berupa bubur kacang hijau dan biskuit.   Pemberian Makanan Tambahan (PMT) ini bertujuan untuk menjaga dan memelihara kesehatan bayi dan balita, sehingga anak dapat tumbuh serta berkembang sesuai dengan anak balita pada umurnya.


    Lutfi Adam 

    Lutfi Adam

    Lutfi Adam

    Artikel Sebelumnya

    Warga Desa Plosowangi Batang Dapatkan Bantuan...

    Artikel Berikutnya

    Pj Bupati Batang Minta, PPNI Semakin Profesiaonal...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Masyarakat Muntilan Gelar Doa Bersama untuk Kemenangan Ahmad Luthfi dan Taj Yasin
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan

    Ikuti Kami