Entaskan Stunting, Pemkab Batang Salurkan 6.667 Bantuan Pangan Mentah

    Entaskan Stunting, Pemkab Batang Salurkan 6.667 Bantuan Pangan Mentah

    Batang - Dalam rangka pengentasan stunting di Kabupaten Batang, Pemerintah Kabupaten Batang mendistribusikan bantuan pangan di Pendopo Kantor Kecamatan Batang, Kabupaten Batang, Kamis (11/5/2023).

    Penerima bantuan pangan sebanyak 6.667 keluarga dari seluruh kecamatan yang ada di Kabupaten Batang

    Penyaluran bantuan ini bekerjasama dengan Pos Indonesia Cabang Pekalongan sebagai penyalur, yang ditunjuk oleh Badan Perancangan Pembangunan Nasional mulai tanggal 11 sampai 13 Mei 2023

    Penjabat (Pj) Bupati Batang Lani Dwi Rejeki mengatakan, hari ini kami mulai distribusikan bantuan pangan untuk keluarga yang beresiko stunting

    Bantuan pangan diberikan supaya anak-anak Balita di Kabupaten Batang terbebas dari stunting dan ibu-ibu yang sedang hamil diupayakan pemantauan gizinya yang berharap bayinya saat dilahirkan tidak stunting, ” jelasnya.
    Maka, kegiatan ini salah satu upaya pemerintah memberikan tambahan gizi kepada masyarakat Kabupaten Batang

    Bantuan pangan berupa bahan makanan mentah meliputi 1 kg daging ayam dan 10 butir telur dengan rincian standar daging ayam berat bersih 0, 9 kg dan perbutir telur harus 6, 5 gram beratnya yang akan diterima tiga tahap selama tiga bulan, ” tuturnya

    Perlu diperhatikan para penerima bantuan pangan supaya langsung mengamankan bahan makanan yang memang berbentuk mentah ini supaya disimpan di freezer atau kulkas jika belum ingin dimasak, agar tetap terjaga kesegarannya.
    “Adanya bantuan pangan patut kita syukuri bersama dari Pemerintah untuk masyarakat. Selain itu masih banyak lagi bantuan dari Pemerintah yang sudah disalurkan yang berbentuk uang tunai hingga paket sembako, ” ujar dia.
    Sementara itu, Deputi EGM kantor cabang utama PT Pos Pekalongan Yudi Bayu Wardhana mengatakan, bahwa kami ditunjuk sebagai penyalur bantuan pangan pangan yang memang wilayah kerjanya yakni Kota Pekalongan Kabupaten Pekalongan dan Kabupaten Batang.

    Total kami menyalurkan 6.667 bantuan pangan yang rinciannya ada 3.333 bantuan pangan yang disalurkan di 12 kecamatan yang sisanya disalurkan pada tanggal 13 Mei 2023, ” ungkapnya.
    Sistem penyalurannya ada titik-titik yang sudah ditentukan sesuai dengan koordinasi pihak kelurahan dan desa serta kecamatan. Penyalurannya kami menggunakan aplikasi yang disitu penerima bantuan membawa bukti diri yang sebelumnya sudah ada surat pemberitahuan penerima

    Penerima bantuan pangan akan menerima daging ayam, telur beserta Goody Bag (tas), sehingga bulan depannya tas tersebut harus dibawa kembali untuk mengambil penyaluran tahap berikutnya, ” tandasnya

    Lutfi Adam 

    Lutfi Adam

    Lutfi Adam

    Artikel Sebelumnya

    Ini Keren Banget Sih, Pj Bupati Batang Raih...

    Artikel Berikutnya

    Nasikhin Kawal PPP Daftarkan Bacaleg

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Masyarakat Muntilan Gelar Doa Bersama untuk Kemenangan Ahmad Luthfi dan Taj Yasin
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan

    Ikuti Kami